Hiburan
Maksimalkan penerbangan Boeing 787 internasional Anda
Waktu cepat berlalu saat Anda bersenang-senang!
Film, TV, game dan musik – semua pasti terhibur! Tersedia hiburan dalam penerbangan untuk penerbangan internasional 787 Dreamliner kami. Anda dapat memberi kesibukan yang mengasyikkan bagi anak-anak dengan acara dan game mereka sendiri, menikmati koleksi musik, dan menonton film-film dan acara TV terbaru dari Amerika Serikat, Jepang dan berbagai negara lain.
Jika menggunakan kelas Ekonomi, Anda dapat memesan hiburan dalam penerbangan pada saat membeli tiket atau sebelum penerbangan melalui Pengaturan pemesanan. Hiburan dalam pesawat gratis untuk penumpang Kelas Bisnis.
Bawa headphone sendiri dan bantu kami mengurangi sampah
Sebagai bagian dari upaya yang lebih menyeluruh untuk mengurangi jejak lingkungan dan mengurangi sampah, kami mendorong penumpang Ekonomi kami untuk membawa headphone sendiri pada penerbangan Dreamliner.
Dan bagian terbaiknya? Headphone bercolokan tunggal standar bekerja secara sempurna dengan colokan ganda di pesawat kami! Itulah yang kami sebut semua dapat untungnya. (Apabila Anda tidak memiliki headphone, tentu saja, kru kabin kami akan dengan senang hati menyediakannya.)
Penumpang Kelas Bisnis menerima headphone antibising.
Sekarang menampilkan
Apakah Anda sudah melakukan pemesanan?
Tambahkan program hiburan sekarang