Membuat pemesanan dan merencanakan perjalanan Anda
Kami siap membantu menjadikan perjalanan Anda lebih lancar. Beri tahu kami jika Anda membutuhkan bantuan khusus dalam menggunakan kursi roda, naik ke atas pesawat atau mencapai kursi Anda.
Dari mana pun Anda melakukan pemesanan, lewat jetstar.com, pusat kontak kami, atau agen perjalanan, beri tahu kami jenis bantuan yang Anda butuhkan serta apakah Anda akan membawa alat bantu mobilitas.
Meminta bantuan kursi roda yang Anda butuhkan
Mohon beri tahu kami tingkat bantuan yang Anda butuhkan. Kami akan menerapkan kode IATA yang berlaku – WCHR, WCHS atau WCHC – ke pemesanan Anda sehingga sepanjang perjalanan, anggota tim kami mengetahui tingkat bantuan kursi roda yang Anda butuhkan.
Semua tingkat bantuan kursi roda mencakup bantuan dari pesawat ke area klaim bagasi di destinasi Anda. Tentu saja, Anda dapat melakukan semuanya sendiri di bandara.
Mohon diperhatikan bahwa mungkin ada sedikit keterlambatan dalam menyediakan bantuan kursi roda, khususnya selama jam sibuk, jadi, mohon pertimbangkan hal ini dalam pengaturan perjalanan Anda.
Jika Anda belum meminta bantuan spesifik sebelum perjalanan, kami mungkin tidak dapat menyediakan bantuan pada hari yang ditentukan karena larangan dan batasan operasional.
Memberi tahu kami mengenai bantuan kursi roda atau alat bantu mobilitas yang Anda butuhkan.
Silakan hubungi kami untuk memberi tahu kami:
- jika Anda menggunakan kursi roda atau alat bantu mobilitas manual atau bertenaga baterai
- berat kursi roda atau alat bantu mobilitas Anda
- apakah kursi roda atau alat bantu mobilitas bertenaga baterai Anda menggunakan baterai kering atau basah atau baterai lithium ion
Jika berat kursi roda atau alat bantu mobilitas Anda lebih dari 32 kg dan tidak dapat berdiri tegak serta dioperasikan dalam mode roda bebas, kami tidak dapat membawanya,
Penerbangan Jetstar Asia - Pelanggan yang tidak mencatatkan kursi roda tetapi perlu menggunakan kursi roda di bandara untuk penerbangan Jetstar Asia (3K) harus membayar biaya jasa dan sewa kursi roda.
Bepergian bersama Penumpang Pendamping
Beri tahu kami jika Anda bepergian bersama Penumpang Pendamping sebelum terbang agar kami dapat menempatkan Anda bersama.
Daftar periksa bantuan pelanggan
Anda juga dapat mengunduh dan mencetak daftar periksa bantuan pelanggan. Anda tidak wajib melengkapinya, tetapi hal ini akan membantu kami memahami kebutuhan Anda pada hari perjalanan.
Mencatatkan kursi roda Anda
Kami mengambil semua langkah yang diperlukan untuk melindungi alat bantu mobilitas, tetapi mohon diperhatikan bahwa kewajiban kami dibatasi untuk kerusakan apa pun yang terjadi selama transit. Anda harus memastikan bahwa Anda memiliki asuransi yang sesuai untuk melindungi alat bantu mobilitas Anda. Untuk informasi selengkapnya, bacalah Penumpang Pendamping Anda harus bisa melakukannya sendiri karena staf kami tidak akan dapat membantu. Pertimbangkan melepas dan mengamankan aksesori khusus pada kursi roda Anda untuk mengurangi risiko kerusakan.
Jika alat bantu mobilitas Anda perlu dirakit ulang, Anda atau Penumpang Pendamping Anda harus bisa melakukannya sendiri karena staf kami tidak akan dapat membantu. Pertimbangkan melepas dan mengamankan aksesori khusus pada kursi roda Anda untuk mengurangi risiko kerusakan.
Tempat duduk
Kami akan berusaha semaksimal mungkin memberikan kursi di bagian depan kabin untuk penumpang yang membutuhkan bantuan spesifik.
Penumpang yang membutuhkan bantuan kursi roda tidak dapat duduk di kursi dekat pintu keluar darurat karena ketentuan keselamatan penerbangan.
Meski Anda perlu selonjor selama perjalanan, Anda tidak dapat duduk di barisan kursi dengan ruang tambahan untuk kaki/di deretan pintu keluar, jadi Anda mungkin perlu membeli kursi tambahan. Silakan menghubungi kami untuk bantuan.
Cari informasi lebih lengkap tentang batasan bantuan dan alat bantu mobilitas.
Di bandara keberangkatan
Jika Anda meminta bantuan dari kami sebelumnya, kami dapat membantu Anda dari konter check-in bandara hingga gerbang keberangkatan.
Jika Anda tidak meminta bantuan sebelumnya, Anda mungkin tidak dapat bepergian sesuai rencana akibat batasan dan larangan operasional yang mungkin berlaku terhadap jumlah penumpang yang dapat menerima bantuan kursi roda pada tiap penerbangan.
Kami akan menyediakan slide board dan staf kami akan membantu perpindahan antara kursi roda dan kursi duduk Anda di pesawat. Kami tidak menggunakan eagle lift, katrol, atau alat angkat manual untuk memindahkan penumpang. Jika Anda membutuhkan atau menginginkan level bantuan seperti itu, Anda mungkin harus bepergian dengan penumpang pendamping yang akan membantu Anda, atau Anda dapat terbang bersama maskapai penerbangan lain. Cari informasi lebih lengkap tentang perpindahan dengan slide board.
Selama masa sibuk, kami mengharapkan kesabaran Anda dan mungkin ada keterlambatan dalam menyediakan bantuan.
Pada penerbangan Anda
Pastikan keberadaan Anda diketahui oleh staf kami saat check-in agar kami dapat membantu Anda.
Anda biasanya akan dipersilakan sebagai yang pertama untuk naik ke atas pesawat untuk menerima penjelasan tentang prosedur keselamatan di pesawat.
Staf Jetstar hanya dilatih untuk melakukan perpindahan dengan slide board, untuk itu, pertimbangkan apakah ini akan menjawab kebutuhan Anda. Cari informasi lebih lengkap tentang perpindahan dengan slide board.
Kursi roda lorong di atas pesawat - khusus Boeing 787
Tersedia kursi roda lorong di atas semua pesawat Boeing 787 untuk Anda gunakan selama penerbangan. Umumnya, kami menggunakan pesawat jenis untuk untuk penerbangan internasional jarak jauh. Slide board tidak tersedia untuk Anda gunakan selama penerbangan. Jadi, Anda harus dapat berpindah sendiri antara kursi Anda di pesawat dan kursi roda lorong.
Kru kami dapat membantu Anda menggunakan kursi roda lorong hingga pintu toilet. Kru tidak dapat membantu dengan kebutuhan kebersihan pribadi atau perpindahan di dalam toilet.
Kursi roda lorong tidak tersedia pada penerbangan dengan Airbus A320 dan Airbus A321.
Anda wajib memenuhi Persyaratan Sebagai Wisatawan Independen kami dan memperhitungkan kebutuhan pribadi Anda saat melakukan pemesanan - termasuk apakah Anda membutuhkan atau ingin bepergian dengan Penumpang Pendamping yang akan membantu Anda.
Anda dapat menemukan tipe pesawat pada rencana perjalanan Anda atau kelola pemesanan opens in new window.
Toilet yang dapat diakses di atas pesawat - khusus Boeing 787
Tersedia satu toilet yang dapat diakses dengan kursi roda di belakang baris 42 pada pesawat Boeing 787. Semua toilet pada pesawat Boeing 787 kami dilengkapi pegangan.
Pada pesawat berbadan sempit milik Jetstar (A320, A321), tidak tersedia toilet yang dapat diakses akibat pembatasan ukuran di atas pesawat. Karena tidak ada toilet yang dapat diakses atau kursi roda lorong di atas pesawat-pesawat ini, Anda harus dapat pergi ke toilet sendiri atau bersama Penumpang Pendamping atau bertoilet mandiri (misalnya dengan kateter) bila perlu. Staf kami mungkin akan mengonfirmasikan hal ini kepada Anda pada hari keberangkatan.
Anda dapat menemukan tipe pesawat pada rencana perjalanan Anda atau kelola pemesanan opens in new window.
Di destinasi Anda
Setelah Anda sampai ke destinasi, kami akan menyediakan kursi roda Jetstar untuk Anda gunakan dari pesawat hingga area klaim bagasi untuk mengambil dan menggunakan alat bantu mobilitas Anda sendiri.
Jika diperlukan, staf kami akan membantu Anda ke area klaim bagasi dan berpindah dari kursi roda Jetstar ke alat bantu mobilitas Anda sendiri menggunakan slide board. Bila memungkinkan, mereka juga akan membantu Anda mengambil bagasi dan alat bantu mobilitas Anda.
Jika alat bantu mobilitas Anda perlu dirakit ulang, Anda atau Penumpang PendampingAnda harus bisa melakukannya sendiri karena staf kami tidak akan dapat membantu.
Kami akan mengembalikan kursi roda atau alat bantu mobilitas kepada Anda di area klaim bagasi setelah penerbangan. Jika Anda membutuhkan bantuan dengan perjalanan terusan - termasuk ke penerbangan penghubung -jangan lupa meminta seseorang untuk menemui Anda karena kami tidak dapat membantu di luar klaim bagasi.
Umumnya, kami tidak meneruskan bagasi tercatat termasuk alat bantu mobilitas ke penerbangan lain, jadi Anda harus mengambil semua bagasi Anda di area klaim bagasi. Dalam kondisi tertentu, kami meneruskan bagasi tercatat jika Anda melakukan beberapa penerbangan dengan satu pemesanan Jetstar. Cari informasi lebih lengkap tentang transfer bagasi.
Khusus penerbangan AS – funtuk penerbangan ke dan dari AS, alat bantu mobilitas Anda akan dikembalikan sedekat mungkin ke pintu pesawat, kecuali Anda meminta item Anda dikembalikan di area klaim bagasi.
Informasi terkait
- Bantuan khusus
- Bepergian dengan perangkat bantu
- Tunarungu atau punya gangguan pendengaran
- Tunanetra atau orang dengan gangguan penglihatan
- Penumpang mandiri dan penumpang pendamping
- Tabung oksigen jinjing untuk perjalanan
- How to board and disembark your flight
- Kesehatan dalam penerbangan
- Tingkat bantuan kursi roda yang dibutuhkan
- Biaya kursi roda Jetstar Asia